Grid.ID - Kabar duka baru saja dirasakan putra Bupati Konawe, Ipda Fadly Fachrezi.
Ipda Fadly Fachrezi baru saja kehilangan istrinya usai melahirkan buah cinta mereka.
Dengan penuh derai air mata, Ipda Fadly Fachrezi berjanji akan menjalankan pesan terakhir yang dititipkan sang istri tercinta.
Begitu campur aduk hati Ipda Fadly Fachrezi Konggoasa.
Di saat menyambut bahagia lahirnya buat hati ia juga harus merelakan kepergian istrinya, Megawaty Saiful, yang meninggal dunia usai melahirkan.
Ipda Fadly mengabarkan sendiri kabar duka kepergian sang istri melalui unggahan Instagram Story @fadlyfachrezik.
Mata Ipda Fadly yang mengenakan kopiah berwarna hitam terlihat sembab sembari menggendong buah hatinya di sisi jenazah sang istri yang berbalut kain kafan berwarna putih.
Unggahan foto tersebut disertai ungkapan duka dan kalimat pilu atas kepergian sang istri meninggalkan dirinya dan sang buah hati yang masih bayi.
“I loveyou ibun Kamu wanita sempurna buat ayah. Terima kasih kado titipanya, ayah akan jaga dan besarkan seperti yg ibun bilang,” tulisnya, dikutip via Tribunnews Maker.
Diapun menuliskan pesan kepada sang anak bahwasanya momen tersebut menjadi satu-satunya sekaligus yang pertama dalam hidup foto keluarga kecil mereka.
Termasuk makna senyumannya saat berada di sisi jenazah sang istri sembari menggendong buah hati mereka yang masih bayi.
Nasib Daro Seri Vida, Crazy Rich Malaysia, Terlilit Utang Rp 3,7 Miliar sampai Barang-barang Mewahnya Disita
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Novita |