Laporan Wartawan Grid.ID - Mentari Aprellia
Grid.ID - Bakso memang menjadi makanan yang populer saat lebaran.
Meski di rumah sudah tersedia berbagai jenis masakan khas lebaran, seperti opor, tapi orang-orang tetap saja ingin menikmati kelezatan bakso.
Apalagi jika disantap bersama keluarga yang sudah jauh-jauh mudik, tentu rasanya akan semakin istimewa.
Namun, dipantau dari akun Instagram @contentexplore pada Senin (9/5/2022) ada sebuah unggahan yang bikin over thinking para penikmat bakso.
Dalam konten tersebut, terekam sebuah piring warna oranye yang di dalamnya tinggal berisi dua potong bakso.
Namun, yang menjadi perhatian adalah sebuah benda berbentuk panjang yang melekat di dalam bakso.
Dipandang sekilas, bentuknya memang tampak seperti ekor tikus.
Sang perekam video pun mencoba untuk memotongnya dengan sendok, tapi tidak bisa.
Netizen yang melihatnya ada yang mencoba berpikiran positif dengan mengatakan itu adalah urat sapi atau ayam.
Source | : | |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Mia Della Vita |