Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Di samping menjadi artis, Barbie Kumalasari tengah fokus membangun karir dibidang hukum.
Mantan istri Galih Ginanjar itu sedang menangani beberapa kasus, di antaranya tentang oknum guru ngaji berinisial MMS (69) yang nekat mencabuli 10 bocah di Kota Depok.
Menjadi kuasa hukum pelaku, Barbie Kumalasari menyadari akan kesalahan kliennya.
Barbie tidak membenarkan tidakan MMS yang telah menodai anak-anak tak bersalah.
"I am so sorry, walaupun itu klien aku, tapi secara perbuatan itu kan nggak baik dong. Kalau aku jadi orangtuanya, kalau (pelaku) dihukum mati, hukum mati," kata Barbie Kumalasari saat Grid.ID jumpai di Gedung Kejaksaan Agung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (9/5/2022).
"Ketika aku menjadi pengacara, ya aku harus membela. Tapi ketika disisi kemanusiaan, ya itu nggak manusiawi, aku mengecam keras," lanjutnya.
Saat ditanya soal karma, Barbie Kumalasari tak mau ambil pusing.
Terlebih, wanita 40 tahun itu juga memiliki seorang anak perempuan.
Barbie menyebut bahwa perihal karma tergantung pada sudut pandang orang lain menilainya.
"Tegantung sisinya, ketika orang pintar pasti melihat, 'hebat juga nih Barbie berani'. Tapi berani ini kan, 'oh dia pengen lihat kasus ini', kita kan nggak tahu apa latar belakang orang dan orang juga nggak tahu kalau nggak ada pengacara."
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nesiana |