Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Kebahagiaan tengah melingkupi keluarga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Setelah menanti, kini pasangan selebriti ini resmi menjadi seorang ayah dan bunda.
Diketahui bahwa pada 22 Februari 2022, Aurel Hermansyah melahirkan buah hatinya.
Keluarga dan sahabat pun menyambut gembira kehadiran Baby Ameena di keluarga ini.
Namun, kali ini warganet menyoroti sosok keluarga Atta atau Gen Halilintar yang dituding sama sekali tak menjenguk sang cucu.
Diketahui bahwa saat pernikahan Atta dan Aurel dan sejumlah momen penting lainnya, Gen Halilintar tak pernah hadir.
Gen Halilintar kini diketahui berada di luar negeri dan belum kembali ke Indonesia.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @nyinyir_update_official pada Selasa (10/5/2022), Atta mengungkap alasan mengapa keluarganya tak menemui Baby Ameena di momen lebaran kali ini.
Suami Aurel mengungkap bahwa jadwal umrah keluarganya bentrok dengan jadwal keluarga Atta.
"Mereka jadwalnya umrah, berbentrokkan jadwalnya," ungkap Atta Halilintar.
Atta juga menyebut bahwa keluarganya sudah bertemu dengan Baby Ameena saat liburan ke Turki.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |