Grid.ID - Nama Medina Zein kembali ramai diperbincangkan terkait dugaan peniupan.
Seperti yang diketahui Medina Zein merupakan seorang pengusaha kaya raya yang sering bergaul dengan sederet selebriti ternama Tanah Air.
Medina Zein yang mengaku jika dirinya Bipolar itu memang sempat bebrapa kali terjerat kasus penipuan.
Setelah sebelumnya terjerat kasus peniupan tas branded, kali ini namanya kembali disebut-sebut karena diduga menipu Uya Kuya terkait jual Beli Mobil.
Wajar saja jika kini segala hal yang terkait soal dirinya selalu menjadi sorotan netizen.
Selain bisnisnya yang menjamur, gaya hidup hingga penampilan mewah Medina Zein juga tak luput dari perhatian publik.
Yup! Ia terlihat sering memakai fashion item mewah hingga menekuni bisnis jual beli tas branded berharga fantastis.
Tak heran deh jika setiap potret penampilannya saat memakai tas branded langsung menjadi sorotan netizen di media sosial.
Termasuk penampilannya saat menenteng sebuah tas branded harga miliaran rupiah yang satu ini nih, sobat Grid!
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Ristiani Theresa |