Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Chacha Frederica terbukti hidup sederhana meski suaminya, Dico Ganinduto, kini bertahta sebagai Bupati Kendal.
Chacha Frederica bahkan rela mengenakan produk lokal yang merupakan buah tangan dari warga di Kendal, Jawa Tengah.
Dengan bangga, Chacha Frederica memperkenalkan produk lokal tersebut di media sosialnya.
Padahal bila melihat status Chacha Frederica, ia adalah seorang istri pejabat nomor satu di Kendal sejak tahun 2021 lalu.
Seperti yang diketahui, suami Chacha Frederica, Dico Ganinduto, menjabat sebagai Bupati kendal pada periode 2021-2026.
Chacha Frederica rela melepaskan statusnya sebagai artis dan meninggalkan Kota Jakarta untuk mendampingi suaminya yang jadi Bupati Kendal.
Walau sesekali masih nongol di TV sebagai presenter, tetap saja rutinitas Chacha Frederica kini berubah menjadi ibu bupati.
Di Instagram pribadinya saja, Chacha kerap menunjukkan momen ketika melaksanakan tugas sebagai ibu bupati.
Mulai dari aktivitas PKK bareng ibu-ibu hingga mengisi seminar atau pelatihan.
Yang terbaru, Chacha Frederica sebagai ibu bupati yang mengembangkan produk lokal, ikut mempromosikan hasil kerajinan Kabupaten Kendal.
Dalam unggahan Instagram pribadinya beberapa waktu lalu, Chacha Frederica tampil cantik saat momen lebaran hari ke-4.
Rupanya, Chacha mengenakan dress panjang yang merupakan buatan warga Kendal.
Chacha langsung pamer bangga produk lokal dari Kendal, Jawa Tengah.
"Ini lhoo baju made in Kendal kmarin.. yg saya pakai buat lebaran day 4 .. keren," ujar Chacha.
Chacha merasa senang karena banyak yang mengatakan dress buatan warga Kendal itu bagus.
Kendati begitu, Chacha semakin punya banyak PR dan tugas untuk terus mengembangkan produk lokal Kendal agar bisa terkenal di pasaran.
"Yg pada liat semua bilang bagus hihii InsyaAllah Dekranasda Kendal maju yaa.. msh bnyk bgt nii PR nya," imbuhnya.
Sebagai ibu bupati di daerah tersebut, Chacha yakin seratus persen bahwa produk buatan warga Kendal mampu bersaing asalkan semangat untuk menekuni.
"Tapi yakin InsyaAllah bisa asal mau tekun dan serius karna potensi nya ada, tapi harus punya mental daya saing yg kuat, itu yg harus di perjuangkan," tambah Chacha.
Tak ketinggalan, Chacha memberi semangat untuk warga Kendal yang juga pengikutnya di Instagram.
"Semangat semuanya saudara2ku di Kendal," tukas Chacha.
Dari unggahan tersebut, banyak netizen yang ikut mengagumi dress lokal buatan warga Kendal karena modelnya terlihat berkelas.
"MasyaAllah Tabarakallah... Iya Bu Chacha, bagus banget itu bajunya. mantap, semakin maju Dekranasda Kendal," puji @pkknet****.
"Minal aidzin wal faidzin ibu cantik .. wahh naksir dgn abayanya, smoga industri umkm di Kendal semakin baju & keren," sambung @idaf*.
"MasyaAllah selalu cantik dan sederhana," lanjut @devit****.
"Keren skali Ibu Bupati Kendal @chafrederica selalu mengangkat dan menggali potensi daerahnya, semoga semakin sukses kedepannya Bu," timpal @cepy_pus****.
(*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |