Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Miris, seorang remaja di Kecamatan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, berinisial CV menjadi korban pencabulan tetangganya sendiri, RS (40).
Kasus pencabulan anak di bawah umur itu terkuak ketika orang tua korban memergoki CV menonton film dewasa hingga jarang keluar kamar.
Rupanya kebiasaan buruk itu diajari oleh RS, yang berujung CV dicabuli pelaku.
Melansir dari Kompas.com, kasus pencabulan itu terungkap dari kebiasaan korban yang suka menonton film dewasa di YouTube.
Kapolsek Batuampar, Kompol Salahuddin mengungkapkan, korban gemar menonton film dewasa sampai seharian jarang keluar kamar.
"Korban ini suka menonton film dewasa di chanel YouTube," kata Salahuddin yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Sabtu (14/5/2022).
"Bahkan kalau nonton korban bisa seharian tidak keluar kamarnya," imbuhnya.
Terkuaknya kasus itu bermula ketika ayah korban melihat putrinya asyik menonton film dewasa di ponsel, pada Senin (18/5/2022).
Mengetahui hal itu, sang ayah langsung mengambil ponsel tersebut dan melaporkannya pada istrinya yang juga merupakan ibu korban.
Mengutip dari Tribunnews.com, saat itu, kedua orang tua korban langsung menginterogasi putri mereka.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari K |