Grid.ID - Banyak bahan alami yang terbukti ampuh dalam menjaga kesehatan rambut.
Tak hanya mitos belaka, beberapa bahan alami memang memiliki vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut.
Sehingga tak heran, jika banyak DIY masker rambut alami yang benar-benar bekerja maksimal dalam merawat rambut.
Kemungkinan besar, bahan-bahan alami tersebut sudah ada di dalam kulkas atau sering kita konsumsi setiap hari loh, sobat Grid!
Nah, apa saja bahan-bahan alami yang ampuh digunakan untuk merawat rambut?
Simak selengkapnya, yuk!
1. Pisang
Buah pisang sangat ampuh digunakan untuk merawat rambut rusak dan mudah kusut.
Sehingga, buah pisang menjadi bahan alami yang sangat bagus jika ditemukan dalam produk masker rambut.
Kandungan silika yang ada di dalam buah pisang, dapat membuat rambut lebih lembut dan bersinar.
Selain itu, buah pisang juga memiliki kandungan antimikroba yang dapat mengurangi ketombe dan rambut kering.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Irene Cynthia |