Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Gelaran Allo Bank Festival 2022 hari kedua telah sukses diselenggarakan pada Sabtu (21/5/2022) di Istora Senayan, Jakarta.
Di hari kedua ini, masih ada sederet musisi ternama yang ikut memeriahkan, salah satunya girlband asal Korea Selatan, Red Velvet.
Tak hanya itu, ada juga musisi-musisi Tanah Air seperti Krisdayanti, Bunga Citra Lestari, Ari Lasso, dan Padi Reborn.
Terkhusus Sang Diva, Krisdayanti membawakan medley lagu ‘Rembulan’ dan ‘Don’t Stop Now’ milik Dua Lipa.
Selain menyuguhi penonton dengan penampilan solonya, Krisdayanti juga turun menampilkan kolaborasi spesial.
Salah satunya adalah kolaborasi dengan anak pertama hasil pernikahannya dengan Raul Lemos, Amora.
Bersama putrinya yang masih berusia 10 tahun, Krisdayanti membawakan dua lagu yaitu ‘Cinta’ dan ‘Easy On Me’ milik Adele.
Penampilan keduanya ini pun langsung disambut meriah oleh penonton yang didominasi oleh ReVeluv (sebutan untuk fans Red Velvet).
Baca Juga: Absen Tiga Tahun, Red Velvet Ungkap Selalu Rindu dan Ingin Datang ke Indonesia Karena Hal Ini
Duet antara Ibu dan anak yang sama-sama memiliki suara bagai Diva ini seolah mampu menghipnotis penonton di Istora.
Banyak yang ikut bernyanyi lirik demi lirik, tapi tak sedikit pula yang bersorak heboh karena penampilan yang mengagumkan.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |