Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Kabar bahagia datang dari pasangan Alvin Faiz dan Henny Rahman yang baru saja mengumumkan kehamilan kedua sang istri.
Melalui akun Instagramnya, Henny Rahman terlihat memamerkan alat tes kehamilan yang menunjukkan jika dirinya kini tengah mengandung.
Mantan istri Zakir Daulay ini pun menceritakan momen ketika ia pertama kali tahu sedang hamil.
Diketahui bahwa sebelumnya ia sempat memasang KB IUD karena ingin menunda kehamilan.
Namun, baru saja lepas KB pada bulan Maret lalu, dirinya langsung hamil anak dari putra mendiang Ustadz Arifin Ilham itu.
"Berawal dari aku yang muncul jerawat di sekitar hidung dan mulut lalu muncul juga di jidat dan pipi. Biasanya jerawat aku diemin sampai hilang sendiri. Tapi ini kok kaya lama banget, padahal period juga masih lama," tulis Henny dalam caption Instagramnya pada Rabu (25/05/2022).
Sebelumnya ia berencana untuk melakukan perawatan kecantikan lantaran jerawat yang tak kunjung sembuh.
Namun, ibundanya melarang karena mengira jika jerawat yang muncul merupakan hormon kehamilan.
Lantas, karena penasaran, ia pun akhirnya memutuskan untuk melakukan tes kehamilan.
"Karena penasaran banget, H-5 mens aku testpack dan hasilnya satu garis samar. Terus aku masukin lagi ke plastiknya dibungkus tisu lalu aku simpen aja dilaci," ungkapnya.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Silmi |