Grid.ID - Sebagai orang tua, Ashanty rupanya begitu bangga dengan bakat yang dimiliki putrinya, yakni Arsy Hermansyah.
Terbaru, Ashanty bahkan memamerkan aksi Arsy Hermansyah saat pede nyanyi dan berjoget di depan banyak orang.
Sayangnya aksi Ashanty yang pamer kebolehan Arsy justru sempat dinyinyiri netizen.
Pasalnya Arsy Hermansyah dinilai dicekoki lagu dewasa.
Arsy memang kini bisa tampil percaya diri untuk bernyanyi di hadapan publik maupun saat disorot kamera.
Tampaknya putri pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty memang menuruni bakat bermusik dari kedua orang tuanya.
Lantaran di usia yang masih sangat belia, ia sudah mampu bernyanyi dengan baik.
Hal itu seperti yang terpantau dari akun Instagram @ashanty_ash pada Senin (16/5/2022).
Istri Anang Hermansyah tersebut mengunggah sebuah video saat dirinya berduet dengan Arsy untuk bernyanyi secara live.
Bukan di studio, Ashanty dan Arsy bernyanyi di sebuah pelataran luas di hadapan orang-orang yang berjajar rapi.
Arsy pun sama sekali tak terlihat canggung untuk tampil di depan banyak orang dan diikuti kamera.
"Arsy mau nyanyi, ya," kata Arsy dang putri Anang Hermansyah tersebut mengawali penampilannya.
Ashanty pun menimpali ucapan Arsy dengan mengajak penonton untuk sama-sama menikmati lagu yang akan dinyanyikan putrinya.
Rupanya lagu dangdut berjudul 'Sayang' yang dipopulerkan oleh Via Vallen.
"Oke, langsung saja kita dangdutan bersama, Sayang," ucap Ashanty.
Musik pun mengalun dan Arsy terlihat mampu bernyanyi dengan baik.
Rupanya lirik lagu dangdut yang berbahasa Jawa mampu ia bawakan dengan sempurna.
Terkadang kedua ayah dan ibunya juga turut bernyanyi mengiringi lantunan Arsy.
Ashanty pun tampaknya sangat senang dengan kemampuan bernyanyi dan kepercayaan diri sang putri.
Hal ini dapat dilihat dari caption yang ditulisnya.
"Arsy beraksi, liat sampai selesai dijamin seneng," ujarnya.
Netizen yang menyaksikan video tersebut pun mengaku gemas dengan tingkah Arsy.
"Masyaallah Acio....udah nggak ada gugup-gugupnya di depan audiens dan kameramen yang ngintil-ngintil mulu," ujar @rositatita3780.
Meski demikian ada pula yang menyayangkan sikap Ashanty.
Yakni soal mengapa Arsy menyanyikan sebuah lagu yang lebih cocok dinyanyikan orang dewasa.
"Jujur dalam nurani....coba fikir... prihatin nggak anak-anak dicekokin lagu dewasa," protes @h.a***.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul, Padahal Mau Pamer Aksi Arsy, Ashanty Malah Ditegur, Disebut Tak Masalah Cekoki Anak Sama Lagu Dewasa
Ingin Menikah di 2025? Simak 4 Tips Penting Memilih Cincin Nikah Agar Tidak Menyesal!
Source | : | TribunJatim.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti M |