Grid.ID - 7 hari berlalu, putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn belum juga ditemukan.
Polisi dan Tim SAR Swiss masih masih terus mencari keberadaan Emmeril Kahn yang terseret arus di sungai Aare.
Tak hanya Polisi dan Tim SAR, Ridwan Kamil dan istrinya pun juga ikut mencari keberadaan Emmeril Kahn.
Meski dilanda musibah, Ridwan dan istrinya berusaha tegar dan mengaku ikhlas menerima apapun takdir sang putra.
Seorang kerabat sang Gubernur pun ikut menjadi saksi bagaimana tegarnya Ridwan Kamil dan istri, Atalia.
Ditengah-tengah pencarian Eril, seorang wanita kerabat Ridwan Kamil yang kini juga mendampingi keluarga Gubernur Jawa Barat tersebut menceritakan momen haru.
Sambil menahan tangis, wanita tersebut mengungkapkan bagaimana tegarnya Ridwan Kamil dan Atalia.
"Tadi sore di depan halaman KBRI bapak Ridwan Kamil mengumpulkan kami semua yang ada di lokasi untuk menceritakan bagaimana perasaan beliau,"
"Bagaimana harapan beliau," tutur wanita tersebut dikutip TribunJakarta.com di Twitter @RK_JabarJuara, Rabu (1/6/2022).
Ridwan Kamil, lanjut wanita tersebut, mengungkap perasaannya sembari memeluk istri dan anak perempuannya, Zara.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | TribunJakarta.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |