Bukan cuma soal suara, Kiesha juga kerap dibanding-bandingkan dengan para sang ayah yang dianggap lebih tampan dibanding dirinya.
"Terus ada make up artist gitu di lokasi, dia ngomong gini 'Kalau dibandingin sama bapak lo, masih gantengan bapak lo'," ucapnya.kembali.
Meski kerap dibandingkan dengan sang ayah, namun Kiesha tampak tak masalah dengan hal itu.
Baginya, perbandingan itu muncul karena faktor perbedaan generasi, di mana generasi dulu jauh lebih menyukai ayahnya, Pasha Ungu dan sebaliknya.
"Ya iya, itu kan zaman lo. Zaman lo itu ngefans sama bapak gue, entar anak lo ngefans sama gue. Beda zaman, karena kan yang komen-komen itu ibu-ibu sama bapak-bapak semua," tuturnya.
Beruntungnya sang ayah selalu memberikan dukungan pada Kiesha saat menghadapi hal tersebut.
"Ayah juga ngomong, ya udah lah, mau diapain lagi?," tutupnya.
Baca Juga: Wajahnya Makin Plek-ketiplek dengan sang Ayah, Keisha Alvaro Dapat Pesan Haru dari Pasha Ungu, Singgung Soal Kedewasaan dan KesabaranJadi, kini Kiesha memilih untuk tidak ambil pusing saat dibandingkan dengan orang tuanya.
Bagaimana menurutmu?
(*)
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Silmi |