Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Pada masa awal memulai hubungan, kamu mungkin bingung bagaimana harus memulai percakapan dengan teman kencanmu.
Terkadang saking bingungnya, kamu justru melontarkan pertanyaan tidak penting dan terkesan aneh.
Jika saat ini kamu juga sedang merasakannya, mungkin kamu perlu tahu cara memulai percakapan bermakna dengan teman kencan.
Jadi, nantinya kamu tidak akan bingung lagi saat harus mengawali percakapan.
Nah, berikut ini adalah 5 cara memulai percakapan bermakna dengan teman kencanmu yang dikutip dari Pinkvilla pada Senin (06/06/2022).
1. Cari Tahu Topik yang Disukai
Agar percakapan kalian bisa mengalir dan tidak terkesan kaku, sebaiknya kamu terlebih dulu mencari tahu topik yang ia sukai.
Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah dalam memahami pendapat, pemikiran, hingga alasannya terhadap hal-hal tertentu.
Nantinya, kamu akan lebih mudah dalam melontarkan berbagai pertanyaan untuknya dan begitu pula sebaliknya.
2. Coba Lontarkan Pertanyaan dalam Sebuah Cerita
Mungkin akan sulit bagimu jika harus melontarkan pertanyaan secara langsung.
Makanya, kamu bisa coba untuk bercerita terlebih dahulu tentang suatu hal.
Kemudian dari cerita tersebut, kamu bisa memberikan pertanyaan, seperti pendapatnya tentang cerita itu dan lain sebagainya.
3. Pastikan Bahwa Hubungan Kalian Jujur
Komunikasi yang sehat tentu adalah komunikasi yang terbuka dan jujur.
Apabila kamu bersikap jujur kepada pasangan, tentu akan lebih mudah menekan topik atau arah pembicaraan yang berkaitan dengan kalian berdua.
Hal ini karena kalian tidak perlu saling menutupi situasi dan kondisi dengan sebuah kebohongan.
4. Hindari Pertanyaan Tertutup
Agar percakapan dengan teman kencanmu bisa lebih bermakna, pastikan kamu tidak memberikan pertanyaan tertutup, ya.
Adapun maksud dari pertanyaan tertutup adalah jenis pertanyaan dengan jawaban ya dan tidak.
Sebaliknya, kamu harus bisa membuat pertanyaan dengan topik terbuka untuk memperluas cakrawala obrolan kalian.
5. Ceritakan tentang Kehidupan Pribadi
Sesekali kamu bisa menceritakan kehidupan pribadimu yang nantinya dapat memicu pertanyaan-pertanyaan lain.
Cara ini juga dapat membuat kalian saling mengenal satu sama lain. Namun, jangan cerita secara berlebihan, ya.
(*)
Source | : | pinkvilla.com |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Mia Della Vita |