Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Arti mimpi jendela rumah pecah ternyata tidak boleh disepelekan.
Pasalnya, arti mimpi jendela rumah pecah ada kaitannya dengan kerapuhan hatimu pada situasi tertentu.
Untuk tahu lebih lanjut, berikut penjelasan arti mimpi jendela rumah pecah yang perlu kamu ketahui.
Jendela adalah bagian penting dalam sebuah rumah.
Melihat jendela rumah pecah di dalam mimpi sesungguhnya menandakan bahwa kamu sedang merasakan kerapuhan hati.
Entah rapuh pada seseorang atau pada situasi yang kini sedang dihadapi.
Contoh, kamu baru saja diputuskan oleh pacar, karena dituntut untuk menjalani hari seperti biasa, kamu pun tak sadar bahwa hatimu sebenarnya masih rapuh dan belum sepenuhnya pulih.
Di sisi lain, mimpi ini juga melambangkan bahwa beberapa orang atau situasi dalam hidupmu ternyata lebih rapuh dari yang selama ini kamu kira kuat.
Mimpi ini akan memiliki makna berbeda apabila kamu bermimpi sedang diintip dari jendela entah oleh orang lain atau orang yang dikenal.
Melansir TheSymbolism.com, Rabu (8/6/2022) bahwa mimpi diintip seseorang merujuk pada situasi di mana privasimu seperti tak dihormati.
Hal ini bisa dilakukan oleh siapapun, tak terkecuali orang-orang terdekatmu.
Berlindung di balik kata keluarga dan saudara, seseorang dengan mudahnya mencampuri urusan personal orang lain hanya demi memenuhi rasa penasarannya.
Mereka biasanya mengenakan topeng empati hanya untuk mengetahui keburukanmu dan menyebarkannya.
Berbeda jika orang yang mengintip tahu bahwa kamu memergokinya, hal ini merujuk pada rasa canggung.
Mungkin sudah waktunya bagi kamu dan pasangan atau gebetan untuk menjernihkan pikiran agar rasa canggung tersebut hilang.
Arti mimpi diintip dari jendela juga menyiratkan bahwa kamu terpaksa menahan diri untuk tak melakukan apa yang kamu kehendaki karena takut dengan apa yang dipikirkan orang lain.
Kamu khawatir jika keluarga, teman, atau kerabat menilai apa yang kamu lakukan sebagai hal yang tak biasa.
Hal ini terdengar sangat menyedihkan, karena kamu terpaksa menahan diri demi omongan orang lain.
Tanggapan dan penilaian orang lain memang penting, namun jangan jadikan hal tersebut sebagai alasan untukmu tidak dapat hidup bahagia.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | The Symbolism |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana |