Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Sosok pacar anak Ridwan Kamil, yakni Nabila Ishma kini tengah menjadi sorotan lantaran disebut tak pernah hadir di acara pengajian Eril.
Sejak hari pertama pengajian Eril digelar, keberadaan sosok pacar anak Ridwan Kamil kabarnya hampir tak pernah tersorot awak media.
Menanggapi kabar tersebut, kakak dari pacar anak Ridwan Kamil pun akhirnya buka suara.
Bak tak terima dengan pemberitaan miring tentang adiknya, kakak Nabila Ishma yang diketahui bernama Ghina Sekarwangi pun beberkan fakta sebenarnya.
Hal itu terungkap melalui postingan Instagram Story Ghina Sekarwangi @ghnsekar, yang diunggah pada Sabtu (11/6/2022).
Dalam postingannya itu, Ghina Sekarwangi mengungkapkan kekecewaannya terhadap pemberitaan miring tentang adiknya, Nabila Ishma.
"Saya dari pihak @nabilaishma tidak berkenan dengan berita yang tidak sesuai realita," tulis Ghina Sekarwangi.
"Kami sudah lama diam jika ada berita yang tidak benar mengenai adik saya," imbuhnya.
Baca Juga: 'Foto Terganteng', Ridwan Kamil Bagikan Foto Terakhir Eril dan Beberkan Filosofi Hidup sang Putra
Dituding tak pernah terlihat hadir di acara pengajian Eril, Ghina Sekarwangi mengungkapkan fakta sebaliknya.
Ia menyebut bahwa Nabila Ishma dan keluarganya, serta teman-temannya selalu hadir di acara pengajian Eril, bahkan sejak hari pertama anak Ridwan Kamil dikabarkan hilang.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana |