Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Pihak kepolisian membantah memasuki rumah Nikita Mirzani yang berlokasi di kawasan Petukangan, Jakarta Selatan.
Berdasarkan rilis dari Polda Banten, personel mereka masih berada di luar rumah Nikita Mirzani.
"Posisi saat ini penyidik belum masuk ke dalam pekarangan rumah NM," ujar Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Sinto Silitonga, Rabu (15/6/2022).
"Dari pagi tadi masih di depan pagar rumah NM," imbuhnya.
Nikita Mirzani juga disebutkan tidak bersedia membukakan pintu meski sudah diminta penyidik.
"Penyidik sudah meminta dengan persuasif untuk NM membuka pintu dan bertemu dengan penyidik, namun NM tidak bersedia," terangnya.
Pihak kepolisian juga membantah perkataan Nikita Mirzani yang menyebut pihak kepolisian memasuki pagarnya.
"Tidak benar bila NM mengatakan polisi masuk ke dalam rumah tanpa izin, karena posisi polisi dari pagi hingga saat ini masih di depan pagar rumah NM," tutup Kabid Humas Polda Banten.
Sebelumnya Nikita Mirzani mengeluhkan soal kedatangan pihak kepolisian yang mengganggunya.
Nikita Mirzani juga mengatakan bahwa pihak kepolisan masuk ke area rumahnya hingga jendela di kediamannya rusak.
(*)
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |