Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Mayang secara mengejutkan mengunggah video permintaan maaf kepada pihak skincare Tan Skin.
Mengejutkannya, dalam video permintaan maafnya kepada pihak Tan Skin itu, Mayang mengaku bahwa dirinya merasa depresi.
Diberitakan sebelumnya, Mayang dilaporkan pihak Tan Skin buntut dari postingan video yang diunggah di akun media sosialnya beberapa waktu lalu.
Pasalnya, postingan video tersebut memperlihatkan Mayang memberikan ulasan negatif dari produk skincare Tan Skin karena telah membuat kulitnya berjerawat.
Mayang yang didukung Doddy Soedrajat dan kuasa hukumnya, Farhat Abbas bahkan sempat melayangkan somasi kepada pihak Tan Skin.
Namun, Gil Gladys selaku salah satu petinggi Tan Skin melaporkan balik Mayang ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik.
Akibat laporan tersebut, Mayang pun terancam dikenai hukuman penjara 4 tahun dan denda Rp 750 juta.
Mengetahui hal itu, Mayang sempat mengaku ingin berdamai dengan pihak skincare tersebut namun dilarang oleh ayahnya.
Ia bahkan diketahui sempat menghubungi Gil Gladys via Direct Message (DM) Instagram yang diduga ingin mengajak damai.
Sayangnya, pesan tersebut tak ditanggapi oleh Gil Gladys hingga akhirnya Mayang kini mengunggah permintaan maaf di media sosial.
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Mia Della Vita |