Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Walau sudah bercerai sejak Januari 2022 lalu, Tyna Dwi Jayanti masih berhubungan baik dengan mantan suaminya, Kenang Mirdad.
Bahkan, baru-baru ini, keduanya tampak kompak menghadiri acara kelulusan putri pertamanya, Alaia dari Sekolah Dasar.
Menanggapi hal ini, Tyna Dwi Jayanti mengaku bahwa ia dan mantan suami sepakat untuk memberikan yang terbaik untuk anak.
Meskipun hak asuh kedua putrinya jatuh di tangannya, Tyna tidak membatasi hubungan anak-anak dengan ayahnya.
“Nggak ada batasannya. Sering (ketemu), alhamdulillah juga kayak mantan suami masih ketemu anak-anak, anak anak juga masih sering ketemu ayahnya,” ujar Tyna ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (22/6/2022).
Kenang Mirdad diketahui sering mengajak anak-anaknya bertemu, paling tidak dua sampai tiga kali dalam seminggu.
Biasanya, Kenang akan mengajak makan kedua putrinya Alaia dan Aluna, ataupun berkunjung ke rumah yang ditempati Tyna.
“Seminggu dua-tiga kali bisa kok. Dua-tiga kali ayahnya sering ngajakin kayak makan bareng, main ke rumah,” tutur Tyna.
Sementara itu, mantan menantu Lydia Kandou ini mengaku masih beradaptasi dengan kehidupan barunya setelah bercerai dengan Kenang Mirdad.
Setelah pernikahan yang telah dibinanya selama 12 tahun kandas, Tyna juga mengaku belum terpikirkan untuk mencari pasangan lagi.
Kendati demikian, Tyna merasa tetap enjoy dalam menjalankan hidupnya meski tanpa kehadiran suami.
Bagi wanita berusia 32 tahun ini, yang terpenting baginya saat ini adalah anak-anaknya dan menjalin hubungan baik dengan siapapun.
"Aku selalu enjoy setiap hari, yang penting jalanin aja. Nggak muluk-muluk, nggak pernah kepo, overthinking,"
"Setiap hari jalanin yang penting kerja, bisa deket sama anak-anak, bisa tetep menjalin hubungan baik dengan siapapun itu. Aku sih berusahanya setiap hari jadi orang yangg lebih baik aja," pungkasnya.
(*)
Source | : | Liputan |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |