Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Maudy Koesnaedi.
Sosoknya yang berperan sebagai Zaenab dalam sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' masih menjadi favorit netizen hingga hari ini.
14 film yang ia bintangi membuat Maudy Koenaedi menjadi salah satu aktris papan atas di Tanah Air.
Penghargaan yang pernah ia raih sebagai Aktris Terbaik di ajang Piala Vidia FFI 2011 dan 50 Wanita Tercantik di Indonesia 2012.
Tak cuma karyanya, kehidupan pribadinya juga menjadi sorotan.
Diketahui, bahwa ia dinikahi oleh bule tajir asal Belanda bernama Erik Meijer dan dikaruniai seorang anak lelaki.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @maudyakoesnaedi pada Rabu (22/6/2022), Maudy membagikan perjalanan karirnya di duni hiburan.
Ia menyebut bahwa ajang Abang None Jakarta 1993 menjadi pembuka jalan karirnya di dunia hiburan.
"Tahun 1993 diajak ikut pemilihan @abnon_utara waktu itu yang terpikir," tulis Maudy.
"Dari lahir di Jakarta tapi belum tau apa-apa soal kota ini," lanjutnya.
"Jadi ikutan deh tanpa ada ambisi atau wacana apa pun," sambungnya.
Meski tak berambisi untuk menang, Maudy rupanya terpilih menjadi None Jakarta yang membuka lebar karirnya.
"Ternyata terpilih jadi None Jakarta 1993, salah satu titik yang membuka mata dan langkah menuju jalan yang sampai sekarang masih dijalani," tulis Maudy.
Tak lupa Maudy juga mengungkapa bahwa foto dalam unggahannya diambil saat malam final bersama mendiang ibunya.
"Foto bersama almarhumah Mama di Malam Final AbNon 1993 wilayah Utara," tulis Maudy.
Warganet pun tak ketinggalan memberikan komentar dan menyebut bahwa kecantikan Maudy tak berubah sama sekali.
"Mpok, Masya Allah cantiknya," tulis akun @janitradiva.
"Cantik banget!" tulis akun @dedirosady14.
"Kok gak kelihatan kayak 29 tahun yang lalu, masih cantik!" tulis akun @pisokawuy.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |