Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Perayaan Hari Raya Idul Adha bagi umat Islam sebentar lagi akan datang.
Saat Hari Raya Idul Adha, umat Islam pun dianjurkan untuk berkurban jika mampu.
Rupanya, anjuran ini telah dijalankan oleh Citra Kirana sejak ia terjun di dunia hiburan.
Istri Rezky Adhitya ini mengaku selalu menyisihkan sebagian dari penghasilannya untuk berkurban.
“Dari aku mulai bekerja, syuting sudah punya penghasilan (berkurban),” kata Citra Kirana di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (15/6/2022), dikutip dari Kompas.com.
Biasanya, Citra Kirana melaksanakan kurban di kampung halamannya di Bandung, Jawa Barat.
Sama seperti tahun sebelumnya, tahun ini, Citra Kirana juga akan mengurbankan hewan sapi.
“Sapi, alhamdulillah. (Kurban) Berdua (sama Rezky) dong,” ujar Citra Kirana.
Baca Juga: Karyawan dengan Gaji UMR Jangan Berkecil Hati, Ternyata Tetap Bisa Menabung Kalau Pakai Cara Ini
Nah, belajar dari Citra Kirana, sebenarnya kita juga bisa melakukan ibadah kurban yang hanya dilaksanakan satu tahun sekali ini.
Melansir Kontan.co.id, ada tips menabung untuk membeli hewan kurban yang bisa kita lakukan.
Yang pertama adalah menjalani gaya hidup yang minimalis dan hemat.
Gaya hidup seperti ini harus fokus untuk mengurangi pengeluaran yang sifatnya bukan pengeluaran pokok.
Artinya, pengeluaran yang berdasarkan keinginan dan bukan kebutuhan harus dikurangi atau bahkan dihilangkan.
Kedua, manfaatkan THR dengan bijak.
Seperti yang kita ketahui, Idul Adha dirayakan hanya beberapa bulan setelah Idul Fitri.
Nah, ketika kamu mendapatkan THR menjelang Idul Fitri, manfaatkan untuk membeli hewan kurban.
Namun, tetap pertimbangkan kebutuhan lainnya seperti membayar utang, membayar premi asuransi, dan menyiapkan dana darurat.
Terakhir, buatlah rencana mengumpulkan uang untuk berkurban.
Kamu perlu mengetahui berapa harga hewan kurban yang ingin kamu beli, apakah kambing, domba, atau sapi.
Anggaplah kamu akan membeli kambing dengan harga Rp 2,5 juta dalam waktu menabung selama dua bulan.
Itu artinya, kamu harus menyisikan uang Rp 1.250.000 setiap bulannya yang kemudian bisa dibagi lagi menjadi target mingguan atau harian.
Kamu bisa menyesuaikannya waktu untuk mengumpulkan uang dan kemampuan keuangan untuk menabung supaya bisa mencapai target tersebut. (*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Kontan.co.id |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |