Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Ben Kasyafani kaget saat ditanya soal pengakuan Marshanda soal gambar yang dibuat anak tunggal mereka, Sienna Ameera Kasyafani.
Dalam tayangan podcast milik Denny Sumargo di chanel YouTube, Marshanda mengaku dikirimkan sebuah foto dengan gambar bertuliskan RIP atau Rest In Peace dan gambar percikan seperti efek tembakan.
Di podcast itu, Marshanda mengatakan jika gambar yang dibuat Sienna itu diartikan sebagai tanda akan kematian.
Terkait pengakuan Marshanda itu, Ben Kasyafani terperangah saat melakukan sesi tatap muka virtual.
Ben merasa tidak pernah melihat gambar misterius karya Sienna itu.
“Ehm, aku engga tahu beneran, aku malah baru tahu nih sekarang,” kata Ben Kasyafani, Selasa (28/6/2022).
Ben Kasyafani merasa selama ini anaknya selalu memamerkan hasil gambarnya.
Tapi, soal gambar yang satu itu, Ben tidak pernah melihatnya.
“Engga tahu yang diceritakan dikasih ke Caca apa di mana posisinya aku engga tahu. Kalau ada apa-apa cerita dan Sienna ehm bukan tipikal yang menyembunyikan apapun, biasanya cerita sama aku,” lanjut Ben.
Untuk mengobati rasa penasarannya akan gambar misterius itu, Ben ingin mencari tahu ke Sienna Kasyafani.
“Gambar itu aku harus cek dulu apa itu ada di jurnal Sienna atau apa. Biasanya Sienna cerita sama aku kalau ada sesuatu yang dia gambar dia share,” tandas Ben.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Silmi |