Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Lama tak terdengar kabarnya, pedangdut Kristina ternyata menderita penyakit miom.
Kristina mengaku bahwa sebenarnya ia sudah lama merasakan penyakitnya ini.
Hanya saja, dikarenakan kesibukannya, ia belum sempat memeriksakan langsung ke dokter.
Klimaks dari penyakitnya ini adalah ketika Kristina baru saja pulang dari ibadah umroh.
Biduan berusia 46 tahun ini sempat mengira ada kista di rahimnya seperti yang terjadi pada tahun 2008.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan, Kristina divonis mengidap miom pada rahimnya.
Penyakit ini membuatnya merasa nyeri di perut, lebih mudah capek atau lelah, hingga sulit tidur.
“Ternyata sudah tidak ada kistanya, timbullah miom. Ternyata miom itu yang bikin aku drop cepet capek padahal aku tuh nggak pernah capek,” katanya dalam tayangan Pagi Pagi Ambyar di Trans TV pada Selasa (28/6/2022).
Pada akhirnya, dokter pun menyarankan agar Kristina menjalankan operasi pengangkatan miom dengan metode laparoskopi.
Sebagai informasi, miom atau uterine fibroids adalah sejenis tumor jinak yang tumbuh pada jaringan otot rahim.
Source | : | TRANS TV Official |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |