Grid.ID - Pendaftaran PPDB Jateng 2022 sudah dibuka sejak Rabu (29/6/2022) pukul 07.00 WIB.
Calon peserta didik yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA dan SMK bisa melakukan pendaftaran PPDB Jateng 2022 melalui laman ppdb.jatengprov.go.id.
Teknis pendaftaran PPDB Jateng 2022 dilakukan secara daring atau online.
Siswa-siswi yang sudah lulus SMP bisa melakukan pendaftaran di laman PPDB Jateng hingga 1 Juli 2022, pukul 16.00 WIB.
Perlu diketahui bila ada beberapa jalur sekelsi yang bisa dipilih calon pendaftar melalui PPDB Jateng ini.
Untuk SMA, terdapat jalur Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua (PTO), dan Prestasi.
Sementara untuk pendaftaran ke SMK, calon peserta dapat memilih jalur afirmasi, prestasi, dan domisili terdekat.
Syarat utama untuk melakukan pendaftaran adalah sudah meelewati proses pengajuan dan aktivasi akun PPDB jateng yang digelar pada 15-28 Mei lalu.
Calon peserta akan diminta mengisi formulir serta mengunggah berkas yang diperlukan.
Setelah berkas diunggah dan diverifikasi ke Satuan Pendidikan terdekat secara luring, calon peserta memperoleh nomor peserta dan token atau password untuk login ke situs web “ppdb.jatengprov.go.id”.
Kemudian, peserta bisa melakukan pemilihan sekolah tujuan dalam rangka proses pendaftaran PPDB Jateng 2022 yang digelar pada 29 Juni 2022.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |