Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Artis sekaligus model Luna Maya diketahui menjadi deretan selebriti yang menggilai boyband asal Korea, BTS.
Sebagai penggemar, Luna Maya bahkan kerap halu dan mengakui salah satu personil BTS sebagai suaminya.
Ya, salah satu personel BTS yang kerap diakui sebagai suami oleh Luna Maya adalah RM atau Kim Namjoon.
Namun tak seperti biasanya, baru-baru ini Luna Maya justru mengejutkan publik dengan pengakuan barunya.
Bukan lagi artis Korea, Luna Maya justru mengakui sosok aktor asal Indonesia ini sebagai suaminya.
Bahkan, Luna Maya dikabarkan sudah memiliki dua anak dengan sang aktor.
Lantas, siapakah aktor Indonesia yang diam-diam berhasil menggaet hati mantan kekasih Ariel NOAH ini?
Dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, pengakuan Luna Maya terkait hal tersebut telah dibagikan di YouTube TS Media.
Fakta terkait suami dan anak yang terlontar dari mulut Luna Maya berlangsung di hadapan sahabatnya, Marianne Rumantir.
"Selama ini gue banyak menutupi, tidak jujur. Tapi hari ini gue ingin terbuka," ucap Luna Maya serius.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | Grid.ID,Bangkapos.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Mia Della Vita |