Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Belakangan ini Wirda Mansur kembali dihujat netizen buntut pengakuannya pernah bertemu boy grup Kpop BTS.
Potongan video tersebut viral di jagat medsos dan banyak yang kemudian meragukan pengakuan Wirda Mansur karena dirasa mustahil.
Ayah Wirda Mansur, Yusuf Mansur kemudian buka suara soal hal tersebut.
Ia mengatakan bahwa sang putri tidak berbohong dan memang pernah bertemu dengan BTS karena saat itu berada di satu lokasi dengannya.
"Udah lama itu, dua ribu berapa ya, itu juga saya ada di situ (bandara), dua ribu berapa belas gitu."
"Waktu itu awal-awal mereka pakai tudung apa segala macam, terus kita dikasih tahu sama guide kita, itu BTS."
"Dulu kan saya juga gak ngerti BTS itu apa, saya ngerti BTS itu tower gitu, tower provider gitu."
"Eh apaan BTS, jadi kita waktu itu gak ngeh juga," ujar Yusuf Mansur, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Minggu (3/7/2022).
Sang Ustaz kemudian menjelaskan niat awal Wirda Mansur menceritakan pengalamannya yang kini justru menuai bully dari warganet.
Ya, Wirda Mansur ternyata ingin menyampaikan bahwa apapun bisa terjadi jika Allah sudah berkehendak.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |