Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Jonathan Frizzy kini mulai terbuka soal kehidupan pribadinya pasca bercerai dari Dhena Devanka.
Awalnya, Jonathan Frizzy seolah menyembunyikan soal urusan pribadinya itu.
"(Dekat sama) Siapa yaaa," ujar Jonathan Frizzy dikutip Grid.ID dari tayangan Pagi-pagi Ambyar, Rabu (6/7/2022).
Jonathan Frizzy memastikan bahwa wanita yang dekat dengannya itu bukanlah berstatus sebagai istri seseorang.
"Yang pasti bukan perempuan bersuami," tegasnya.
Tak tanggung-tanggung, Jonathan Frizzy akhirnya mengaku dekat dengan beberapa wanita setelah dirinya berstatus duda.
"Sebenarnya ada beberapa yang dekat," katanya.
Mantan suami Dhena Devanka itupun menyebutkan kriteria wanita yang menjadi idamannya kini.
"Sebenarnya belum mikirin begitu, tapi harus baik, sayang sama aku dan anak-anak," ujar Jonathan Frizzy.
Selain itu, pria berdarah Batak itupun menyebut bahwa calon istrinya harus bisa melayani dengan baik.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |