Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Belasan delegasi G20 didampingi finalis Puteri Indonesia 2022, turut dalam pawai Solo Batik Carnival.
Kirab budaya Solo Batik Carnival akhirnya kembali digelar pada Kamis (7/7/2022), setelah sempat 2 tahun vakum akibat pandemi Covid-19.
Acara Solo Batik Carnival ini digelar di sepanjang Jalan Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah.
Acara pembukaan peragaan busana tahunan Kota Solo ini dibuka oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di sisi utara Stadion Sriwedari.
Bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Gibran Rakabuming Raka membuka acara Solo Batik Carnival dengan menabuh genderang.
Masyarakat setempat yang hadir menyaksikan pun antusias melihat para model dari berbagai usia berlenggak-lenggok di jalan memamerkan busana mereka.
Kostum yang dikenakan para model pun cukup unik lantaran merepresentasikan budaya khas Jawa Tengah.
Seperti mahkota yang berbentuk candi, serta properti di atas kepala yang berbentuk gong, yakni salah satu alat musik gamelan khas Jawa Tengah.
Satu hal yang menarik dari acara ini adalah para delegasi G20 turut hadir dan mengikuti kirab Solo Batik Carnival dari Sriwedari menuju Balai Kota Solo.
Gantengnya Anak Bontot Wulan Guritno yang Jarang Terekspos Publik, Paras Rupawannya Plek Ketiplek sang Ibu, Intip Potretnya!
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari K |