Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Angel Lelga turut berkurban di momen Idul Adha 2022.
Tahun ini, Angel Lelga mengurbankan dua ekor sapi bali.
Dua sapi tersebut dikurbankan Angel Lelga di kawasan kediamannya dan daerah Bogor.
Untuk sapi yang dikurbankan di kediamannya, Angel Lelga juga memasukkan nama asisten hingga tukang bangunan sebagai nama pemberi kurban.
"Karena aku mualaf, aku mualafnya cuma sendiri."
"Jadi saya, terus buat asisten saya, anak saya," kata Angel Lelga saat ditemui di kediamannya di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan, Minggu (10/7/2022).
Selain untuk diri sendiri, anak dan asistennya, Angel Lelga juga memasukkan nama tukang yang sedang merenovasi rumahnya.
"Kebetulan saya juga lagi renovasi rumah, ada tukang tiap hari, ya udah masukin aja," lanjutnya.
Baca Juga: 'Sekarang Banyak Virus' Kurbankan 2 Ekor Sapi, Angel Lelga Pilih yang Bersertifikat Kesehatan
"Masih lebih 1 lagi malah," tutup Angel Lelga.
Demi mendapatkan hewan kurban yang terbaik, Angel Lelga pun turun langsung untuk memilih sapi.
Bahkan, Angel Lelga mendapatkan sapi yang memiliki sertifikat kesehatan.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |