Grid.ID - Tak kalah dari Mulan Jameela yang jadi anggota DPR, musisi Maia Estianty juga pernah berkesempatan menjadi dosen tamu di Universitas Indonesia (UI).
Menjadi dosen tamu di UI, Maia Estianty pun memberi materi kuliah untuk para mahasiswa.
Maia Estianty jadi dosen tamu di UI (Universitas Indonesia) di Depok, Jawa Barat pada Kamis (29/11/2018) silam.
Saat melakukan kegiatannya menjadi dosen tamu, Maia Estianty pun membagikan potretnya di laman media sosial miliknya.
"Bahagia bisa sharing pengalaman dengan para junior akademisi FISIP Komunikasi UI angkatan 2016.
Walaupun julukannya sebagai dosen tamu, tapi saya lebih senang untuk berbicara sharing sebagai alumnus Komunikasi UI, supaya adek-adek kita ini punya tambahan pengetahuan akan dunia praktisi dan bukan hanya sekedar teori. Good luck guys," tulis Maia.
Potret Maia Estianty jadi dosen tamu di UI yang ia unggah di Instagram rupanya mendapat komentar dari warganet.
Tak hanya para warganet, unggahan Maia ini juga mendapat komentar dari orang-orang terdekatnya, tak terkecuali ibu Maia Estianty, Kusthini Harjono Sigit.
"Bapak ibu bangga kamu jadi dosen tamu," tulis Kusthini Harjono Sigit menggunakan akun Instagram @kusthini_hs.
Mendapat komentar dari sang ibunda, Maia pun membalasnya dengan memberikan tanda emoji hati.
Bukan cuma komentar dari sang bunda yang dibalas, Maia Estianty juga tampak membalas beberapa komentar dari warganet.
Salah satunya adalah komentar dari warganet yang mempertanyakan apa gelar Maia Estianty.
Sebab, menurut sang warganet, narasumber lain yang juga jadi pembicara di kegiatan tersebut namanya disematkan gelar akademik.
"Kok gelarnya gak ditulis di slide presentasi mbak ?? Narsum yg lain ditulis tuh hehe," tanya seorang warganet.
Seolah tahu dengan komentar tersebut, Maia Estianty pun langsung membalasnya.
Menurut Maia Estianty, gelar tidak terlalu penting baginya.
Yang penting menurut Maia Estianty adalah tindakan lulusan setelah menyelesaikan studi.
Melalui komentar itu pula, Maia Estianty mengaku bahwa dirinya tidak tahu apa gelar akademik yang ia sandang.
"nggak perlu gelar... Yang penting output tindakannya... Dan saya juga nggak tau gelar kuliah saya apa hahahahha.." balas Maia Estianty.
Melihat komentarnya dibalas Maia Estianty, warganet itu pun turut menuliskan jawaban kembali.
Warganet tersebut mengaku salut sebab Maia Estianty menurutnya bersikap rendah hati.
"Duuh .. merendah banget. Saluut sama mbak. Tetep gak sombong walopun dah kaya, terkenal dan punya segalanya," balas warganet itu lagi.
Namun sebenarnya, apa gelar akademik yang sesungguhnya disandang Maia Estianty ?
Dilansir dari beberapa sumber, Maia Estianty rupanya adalah lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia.
Hal itu pernah diakui Maia Estianty beberapa tahun silam.
Karena merupakan lulusan jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Indonesia, Maia Estianty pun mempunya gelar akademik Sarjana Sosial (S.Sos).
Saat itu, Maia Estianty yang seorang musisi mengaku senang ketika ia bisa menggunakan ilmu yang pernah ia emban ketika berkuliah di UI.
Ditemui di kediamannya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Selasa (19/01/2016), Maia Estianty mengataan bahwa melalui pekerjaan ini, ilmunya selama kuliah berhasil diaplikasikan.
"Akhirnya ilmu saya terpakai di pekerjaan ini: bagaimana membuat brand ini dikenal luas, dari yang semula tidak diketahui orang," tutur Maia Estianty.
"Kebetulan saya Sarjana Komunikasi UI. Branding itu kan bagaimana membentuk sebuah brand atau merek, yang tidak terkenal menjadi terkenal. Itu tugas saya sebagai lulusan sekolah komunikasi," lanjut Maia Estiant
Kini, Maia Estianty memang tengah fokus pada pekerjaan lain di luar dunia musik.
Berbeda dari Maia, Mulan kini tampak fokus di dunia politik dengan menjadi anggota dewan.
Istri Ahmad Dhani ini kerap membagikan potretnya saat sibuk rapat dengan para pejabat.
Ya, Mulan Jameela terpilih sebagai anggota dewan melalui daerah pemilihan Garut, Tasikmalaya, dan Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Setelah dilantik jadi anggota DPR RI periode 2019-2024 pada 1 Oktober 2019 lalu, Mulan Jameela ditempatkan oleh Fraksi Partai Gerindra di Komisi VII DPR RI.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Maia Estianty Ditanya Gelar Saat Jadi Dosen Tamu di UI, Jawaban Istri Irwan Mussry Ini Bikin Salut,
(*)
Source | : | Tribunnews Bogor |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |