Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Medina Zein harus mendekam di balik jeruji besi atas kasus dugaan pengancaman melalui media elektronik yang dilaporkan Uci Flowdea.
Melalui akun media sosialnya, Medina Zein pernah mengancam akan mengirimkan bom kepada Uci Flowdea.
Menanggapi hal itu, Kuasa Hukum Medina Zein, Razman Arif Nasution, memberikan cerita dari versi Medina Zein.
Razman Arif Nasution sempat bertanya alasan Medina Zein melontarkan perkataan akan mengirim bom kepada Uci Flowdea.
"Yang harus kita sepakati kalau medina dalam rentang waktu kejadian itu, saya tanya 'kamu apa sih kok cerita bom,'" ungkap Kuasa Hukum Medina Zein, Razman Arif Nasution, saat ditemui Grid.ID di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (12/7/2022).
Medina Zein mengungkapkan bahwa dirinya tak bermaksud mengirim bom sungguhan kepada Uci Flowdea.
Maksud bom tersebut merupakan stiker yang bermakna kejutan.
"Ternyata bukan gitu, dikirim lah oleh Medi sticker bom, dia bilang 'Ini saya kasih kamu kejutan' dia nggak bilang akan ngebom kamu (Uci), kata dia, nanti kita lihat lagi," ungkap Razman Arif Nasution.
Lebih lanjut, Razman Arif Nasution meminta agar Uci Flowdea untuk tidak memperpanjang dan membesar-besarkan kasus ini.
"Satu saja saya sampaikan, Uci sudah lah nggak usah di up up lagi kan sudah ditahan, maafkaan lah," ungkap Razman Arif Nasution.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Liputan |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Mia Della Vita |