Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Perseteruan antara Haji Faisal dan Doddy Sudrajat dimulai saat anak mereka meninggal dunia.
Haji Faisal dan Doddy Sudrajat memperebutkan hak asuh Gala Sky atau cucu mereka.
Sebelumnya hak asuh Gala Sky resmi jatuh ke tangan Haji Faisal.
Melansir TribunSumsel.com, Sandy Arifin mengunhkap bahwa hak asuh jatuh ke tangan Haji Faisal dengan syarat tetap memberikan akses kepada Dodsy Sudrajat untuk tetap bisa bertemu.
"Menetapkan anak bernama Gala Sky Andriansyah berada dibawah pengasuhan atau adonah para pegugat Haji Faisal dan Dewi Zuhriati sebagai kakek nenek anak tersebut dari pihak ayah," kata Sandy.
"Dengan kewajiban tetap memberikan akses kepada tergugat sebagai kakek anak tersebut dari ibu untuk bertemu dengan anak tersebut," lanjutnya.
Doddy Sudrajat pun tak terima dengan hasil ini dan mengajukan banding.
Sayangnya usaha Doddy Sudrajat tak berhasil karena gugatan banding ayah Vanessa ini ditolak pengadilan.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @rumpi_gosip pada Jumat (15/7/2022), kabar gugatan banding Doddy ditolak disebut nenjadi kabar baik di ulang tahun Gala Sky.
Sandy Arifin, kuasa hukum Haji Faisal mengungkap kabar ini dengan suka cita.
"(Gugatan banding Doddy Sudrajat) tinggal nanti kita bacakan sama-sama," kata Sandy Arifin.
"Insya Allah kabar terbaik untuk kami selaku tim kuasa dan Pak Haji," sambungnya.
Sandy juga menyebut bahwa gugatan banding Doddy yang ditolak ini akan menjadi labar baik di ulang yahun Gala.
"Pastinya (jadi kado terbaik di ulang tahun Gala)," kata Sandy Arifin.
Warganet pun tak ketinggalan memberikan komentar atas unggahan ini.
"Doddy akan membuat drama satu lagi, dia gak akan keabisan akal bulus supaya existensnya berlanjut di medsos sampai dicabut nyawanya!" tulis akun @serunijames.
"Pasti lah ditolak anak dia sendiri aja gak dinafkahi gimana mau urus cucu," tulis akun @tsamarahbalqishkillich.
"Next episode bahas apalagi nih? Pindahin kuburan ya yang belum terealisasi?" tulis akun @monzelea15.
(*)
Source | : | Instagram,Tribun Sumsel |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |