Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Menolong sesama terlebih sahabat sendiri tentu wajib dilakukan.
Sayangnya kebaikan hari wanita ini malah dimanfaatkan oleh sahabat dan suaminya sendiri.
Dilansir Grid.ID dari Eva.vn pada Rabu (20/7/2022), kehidupan pernikahan perempuan bermarga Wu awalnya harmonis.
Rumah tangga dengan sang suami yang bermarga Lin sederhana tapi cukup dalam segala hal.
Suatu saat sahabat Wu yang bermarga Huang memiliki masalah rumah tangga dan jatuh pailit pada pertengahan 2021.
Merasa kasihan sang sahabat dalam kesusahan, Wu pun meminta izin suaminya untuk menampung Huang dan bayinya sementara waktu.
Tak disangka niat baik Wu ini malah menjadi awal mula kehancuran rumah tangganya.
Pada 28 Oktober 2021, Wu terpaksa pulang lebih cepat dari pekerjaannya untuk mengambil beberapa barang.
Saat membuka kamar tidur, Wu terkejut melihat Lin dan Huang tidur bersama.
Di lantai kamar, celana dalam Huang dan pakaian Lin berserakan di lantai.
Wu menanyakan apa yang terjadi di antara keduanya meski terlihat jelas bahwa keduanya telah berselingkuh.
Lin dan Huang pun memberikan pembelaan diri masing-masing dan mengarang cerita.
Huang menyebut bahwa Lin telah memperkosanya setelah ia memandikan anaknya.
Sementara Lin menyebut tak tahu menahu kapan Huang naik ke atas ranjang mereka padahal ia sedang tidur.
Wu jelas tak percaya dengan cerita Lin dan Huang, ia pun segera mengajukan gugatan cerai dan menuntut kompensasi dari sang suami.
Persidangan pun menunjukkan bahwa Huang dan Lin kerap berkirim pesan bak sepasang kekasih.
Hakim pun memutuskan bahwa Lin harus membayar 300 ribu yuan atau senilai Rp 665 juta.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | Eva.vn |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |