Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Baru-baru ini, penyanyi kondang Rizky Febian diketahui bertemu dengan adik bungsunya Baby Adzam di tengah proses Nathalie Holscher cerai dari Sule.
Seperti diketahui, sejak kabar Nathalie Holscher cerai dari Sule mencuat ke publik, sang mantan DJ itu diketahui sudah pisah rumah.
Bahkan, proses Nathalie Holscher cerai dari Sule pun baru-baru ini dilaksanakan.
Dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Kamis (21/7/2022), diketahui sidang perdana perceraian Sule dan Nathalie Holscher pun digelar.
Sidang beragendakan mediasi itu pun dihadiri oleh keduanya.
Namun, Nathalie mengungkap bahwa dalam mediasi itu, ia dan sang suami sepakat untuk menyudahi rumah tangga mereka.
"Mediasi berjalan lancar. Aku sama akang sudah sepakat (cerai)," ujarnya.
"Kenapa sampai akhirnya sepakat, ada hal yang tidak bisa saya sampaikan di sini," lanjutnya.
Baru-baru ini, Nathalie pun mengungkap bahwa ternyata putranya yakni Baby Adzam baru saja bertemu dengan kakaknya, Rizky Febian.
Hal itu diketahui dari potongan video yang diunggah di akun Instagram @rumpi_gosip.
Istri Pertama pak Tarno Klaim Belum Terima Donasi Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Sebut Sudah Kasih Langsung