Grid.ID - Ibu negara Iriana Jokowi belum lama ini sempat mendapat hinaan dari emak-emak.
Video emak-emak yang hina Iriana Jokowi bahkan sampai viral di media sosial.
Mengetahui kabar Iriana Jokowi dihina emak-emak, Gibran Rakabuming Raka beri tanggapan dan lakukan hal ini untuk ibunya.
Sebelumnya, dalam unggahan media sosial Twitter @Gembul99999, itu menujukkan video dengan akun TikTok @elsanita628, ini viral.
Unggahan ini memerlihatkan video seorang wanita atau emak-emak melontarkan kata hinaan pada Iriana Jokowi hingga meludah.
Lantaran, dirinya merasa lebih cantik dari Iriana Jokowi.
"Mohon ditindak tegas pemilik akun TIKTOK @elsanita628 yg sdh menghina dan melecehkan Ibu Negara Iriana Joko Widodo dg kata2 kotornya bahkan menyemburkan LUDAH.
Jangan ada meterai. Cc @DivHumas_Polri @CCICPolri @kaesangp @gibran_tweet @jokowi," tulis ak @Gembul99999
Menanggapi cuitan pengguna Twitter itu, Gibran Rakabuming mengaku tak mempermasalahkan adanya video tersebut.
Meski pun, Gibran yang juga Wali Kota Solo ini sempat retweet posting tersebut di akun Twitter @Gibran_tweet dengan nge-tweet,
Baca Juga: 6 Koleksi Tas Branded Ibu Negara Iriana Jokowi yang Capai Puluhan Juta Rupiah
"Santai". "Dudu urusanku, wis ana sing ngurus (bukan urusan saya, sudah ada yang mengurus). Biar diurus yang berwajib," kata Gibran Rakabuming Raka saat di Balai Kota Solo, Minggu (24/7/2022).
Putra sulung Iriana Jokowi ini, menjelaskan ibunya juga tak mempermasalahkan adanya dugaan hinaan tersebut.
"(Respons dari Iriana) Nggak ada, Nggak usah (dilaporkan), apa pernah saya melaporkan?," tanya Gibran.
Seperti diwartakan sebelumnya, video TikTok @elsanita628 yang diunggah ulang akun @Gembul99999 itu sempat mencuri perhatian publik.
Pada rekaman yang beredar, memperlihatkan seorang emak-emak mengucapkan kalimat tak pantas yang ditujukan kepada Iriana Jokowi.
"Ini he, istrinya Bapak Presiden, Ibu Negara. Elsanita, orang Raha, orang Muna, orang Kendari. Cantik toh, bandingin sama Iriana."
"Iriana sudah mati bulan, makannya makan hati terus dia sama saya, sedangkan presiden dia klepek-klepek sama aku," ucap wanita tersebut.
Hingga Senin (25/7/2022), video emak-emak hina Iriana Jokowi sudah ditonton ratusan ribu kali.
Warganet juga beramai-ramai memberikan berbagai responsnya.
Termasuk menyayangkan karena video seharusnya tidak patas untuk dibuat dan diunggah ke media sosial.
Pembuat video ditangkap polisi
Belakangan terungkap, identitas pembuat video berinisial ENS asal Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.
ENS sudah diamankan pihak kepolisian pada Sabtu (23/7/2022) malam.
Kasatreskrim Polres Muna IPTU Alamsyah Nugraha membenarkan kabar tersebut.
"Kami amankan sekitar pukul 20.00 Wita," ucapnya, dikutip dari TribunnewsSultra.com, Senin (25/7/2022).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Ibunya Iriana Jokowi Dihina Emak-emak di Medsos, Gibran: Biar Diurus yang Berwajib (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan