Grid.ID - Air mata Nathalie Holscher nyaris kembali tumpah saat membahas polemik rumah tangganya dengan Sule.
Meski mengaku tak lagi jalin komunikasi dengan Putri Delina, Nathalie Holscher nyaris menangis saat mengungkap kerinduannya pada anak-anak Sule.
Pasalnya, saat ini Nathalie Holscher tengah menempuh proses perceraiannya Sule.
Sebagai informasi, rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher memang sudah dipastikan akan berakhir.
Hal ini lantaran kedua belah pihak telah sepakat untuk mengakhiri rumah tangganya.
Terlebih lantaran keduanya kompak tak menghadiri sidang lanjutan perceraian di Pengadilan Agama Cikarang, Kabupaten Bekasi, pada Rabu (27/7/2022) kemarin.
Sementara menurut kuasa hukum Nathalie Holscher, Madha Besar Surya mengatakan keduanya tidak mungkin lagi akan bersatu dalam ikatan rumah tangga.
"Jadi hari ini tanggal 27 Juli 2022, telah digelar persidangan kedua antara Kang Sule dan Nathalie. Tadi dipersidangan sudah diagendakan pertama melaporkan hasil mediasi minggu lalu.
Secara jelas dan nyata deadlock dan tidak memungkinkan lagi untuk bersatu dalam rumah tangga," ujar Bahyuni.
Dalam sidang lanjutan gugatan cerai yang terdaftar pada Selasa (5/7/2022) dengan nomor 2145/pdt.g/2022/PA Cikarang itu, juga dibahas perihal hak asuh anak dan nafkah.
Hak asuh anak Sule dan Nathalie Holscher, Adzam Ardiansyah Sutisna akan diserahkan kepada Nathalie Holscher.
Liburan ke Jepang Bareng Atta Halilintar dan Aurel, Ashanty dan Anang Alami Insiden Ini di Bandara