Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Suami Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud, digugat oleh model asal Yogyakarta bernama Veranosiliyana soal pengakuan anak di Pengadilan Negeri Cikarang.
Veranosiliyana menyatakan bahwa anak yang dilahirkannya merupakan anak biologis Sirajuddin Mahmud.
Disamping itu, Veranosiliyana juga meminta Sirajuddin Mahmud untuk tes DNA demi membuktikan bahwa anaknya merupakan hasil hubungannya dengan lelaki tersebut.
Tak berhenti sampai disitu, Veranosiliyana menggugat ganti rugi uang miliyaran rupiah kepada Sirajuddin Mahmud.
Menanggapi hal ini, Praktisi hukum dan orang yang mengenal Veranosiliyana, Indra Tarigan, menganggap wanita yang juga dikenal dengan nama Ines Gonzales ini terlalu mengada-ada.
"Halu kali Rp7 M, ngapain Rp7 M kenapa. Jadi dulu masalah tuntutan ini si Inez dulu sempat cerita sama saya ada beberapa tuntutan yang diminta sama Inez, yang pertama tes DNA supaya anak ini diakuin. Kedua punya akta bisa sekolah terdaftarlah, yang ketiga dia pengen dinafkahin dengan nilai waktu itu Rp3.5 M, saya bilang ketinggian karena orang cerai aja putusan pengadilan cuma Rp6 juta kan," ungkap Indra Tarigan saat ditemui Grid.ID di Polres Metro Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Indra Tarigan mengungkapkan bahwa Veranosiliyana menuntut uang miliaran untuk pendidikan terbaik bagi anaknya.
"Tapi waktu itu dia minta Rp3,5 miliar dan untuk sekolahnya dia, dan dia minta untuk anak ini diberikan pendidikan yang layak dan bagus," ungkap Indra Tarigan.
Selain itu, Indra Tarigan juga membenarkan bahwa Veranosiliyana juga menuntut aset pada Sirajuddin Mahmud.
"Ya, pernah bilang, minta aset pernah bilang, saya bilang ya lu, jangan sembarangan lu minta aset orang lah dan lu kan gak ada hubungan," tutup Indra Tarigan.
(*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Silmi |