Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Ruben Onsu?
Host yang sukses membangun bisnis kulinernya in tengah jadi bahan perbincangan karena penyakitnya.
Diketahui bahwa saat ini, ia dan Sarwendah tengah menjalani pengobatan guna melawan penyakit mereka.
Tak hanya itu, sosok Ruben Onsu juga jadi bahan perbincangan karena pengakuannya soal kejadian mistis di rumahnya.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @lambegosiip pada Sabtu (30/7/2022), Ruben Onsu mengungkap peristiwa mistis itu di hadapan Raditya Dika.
Ruben mengungkap saat ia sedang keramas, host itu melihat darah mengalir.
"Posisi gue kan mandi, jadi gue nggak mau shampoo itu sampai jatuh ke badan," kata Ruben Onsu mengawali ceritanya.
"Pas gue nunduk begitu, kok darah netes, gue langsung gini 'wah ini nggak beres'," sambungnya.
Selain itu, Ruben juga tak bisa melipat tangannya ketika ia hendak berdoa hingga membuat Sarwendah kaget.
"Karena keyakinan berdoa gue begini, lo tahu nggak, tangan gue nggak rapet," kata Ruben Onsu.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |