Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Profil pemain drama Korea Prime Minister and I beserta jadwal tayangnya pasti bikin penasaran seiring dengan meningkatnya popularitas Im Yoona.
Wajar saja jika profil pemain drama Korea Prime Minister and I dan jadwal tayang drakornya menuai atensi.
Pasalnya, drakor ini diperankan Im Yoona yang kini bermain bersama Lee Jong Suk dalam Big Mouth sehingga tidaklah mengherankan apabila profil pemain drama Korea Prime Minister and I kembali jadi sorotan.
Drama ini sangat cocok untuk kamu yang menyukai genre komedi romantis.
Berikut sinopsis drama Korea Prime Minister and I dilansir dari Kompas.com, Rabu (3/8/2022).
Dikisahkan Perdana Menteri bernama Kwon Yool (Lee Beom Soo) yang mengalami kesulitan mengasuh ketiga anaknya karena statusnya sebagai seorang duda.
Sementara itu, Nam Da Jung (Im Yoona) adalah seorang jurnalis yang bertugas untuk meliput berita-berita tentang gosip.
Awalnya membuntuti Kwon Yool untuk menyelidiki skandal tentangnya, keduanya justru terlibat dalam hubungan kawin kontrak.
Di sisi lain, ada Kang In Ho (Yoon Si Yoon) staf Kwon Yool yang menyukai Nam Da Jung.
Ada pula Seo Hye Joo, staf Kwon Yool yang sudah menyukainya sejak masih sekolah.
Kisah cinta yang manis dan segar dipadukan dengan persaingan di pemerintahan membuat drama ini menarik untuk diikuti hingga akhir.
Dikutip dari Asianwiki.com, Rabu (3/8/2022), drama sebanyak 17 episode ini tayang di KBS2 pada 9 Desember 2013 hingga 4 Februari 2014.
Prime Minister and I menempati slot hari Senin dan Selasa pukul 21.55 waktu Korea Selatan.
Jangan lewatkan pula profil pemain drama Korea Prime Minister And I di bawah ini.
1. Im Yoona (Nam Da Jung)
Wanita cantik yang lahir pada 30 Mei 1990 ini mengawali kariernya sebagai anggota girlgroup SNSD.
Ia dikenal sebagai idol yang memiliki paras cantik natural sejak masa debutnya.
Im Yoona atau Yoona SNSD mulai banyak dikenal sebagai aktris setelah bermain di drama You Are My Destiny (2008-2009).
Meski awalnya banyak dicibir karena kualitas akting yang dianggap kurang baik, kini ia berhasil menempatkan dirinya di jajaran aktris papan atas Korea.
2. Lee Beom Soo (Kwon Yool)
Lee Beom Soo lahir pada 3 Januari 1970.
Meski terpaut selisih usia 20 tahun, ia bisa terlihat serasi dengan Yoona di drama Prime Minister and I.
Ia tergolong aktor yang lebih sering main film ketimbang drama.
Over My Dead Body (2012) dan Unfinished (2018) adalah beberapa contoh film yang pernah dibintanginya.
3. Yoon Si Yoon (Kang In Ho)
Aktor kelahiran 26 September 1986 ini mungkin sudah tidak asing bagi para penggemar drakor lawas.
Yoon Si Yoon berhasil meraih popularitas tinggi di tanah air setelah memerankan tokoh Kim Tak Goo dalam Bread, Love and Dreams (2010).
4. Chae Jung An (Seo Hye Joo)
Chae Jung An lahir pada 9 September 1977.
Sebelum membintangi Prime Minister and I, ia pernah tampil di drama populer Cofee Prince (2007) yang juga menampilkan Gong Yoo.
(*)
5 Arti Mimpi Kain Batik Pertanda Baik, Akan Dilimpahi Hal Positif dalam Hidup, Berbahagialah
Source | : | Asianwiki.com,Kompas.com |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |