Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Kabar duka datang dari komedian legendaris Indonesia, Eddy Gombloh.
Eddy Gombloh meninggal dunia pada Kamis (4/8/2022) sekitar pukul 11.30 WIB.
Dikutip dari Kompas.com, Jumat (5/8/2022), Eddy Gombloh meninggal dunia di Rumah Sakit Sardjito, Yogyakarta.
Kabar meninggalnya Eddy Gombloh juga dibenarkan rekan seprofesi, komedian Polo.
“Iya betul, meninggal tadi jam 11.30 WIB di Yogyakarta,” kata Polo melalui sambungan telepon.
Mengenai penyebab sakitnya mendiang Eddy Gombloh, Polo mengaku belum mengetahuinya secara pasti.
“Kalau sakitnya belum update, mungkin penuaan juga kali ya, sepuh,” ucap Polo lagi.
Rencananya, komedian Eddy Gombloh akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur, Jakarta Barat, Jumat (5/8/2022), sekitar pukul 12.00 WIB.
Baca Juga: Meninggal Dunia di Usia 80 Tahun, Inilah Arti Nama Eddy Gombloh, Ternyata Memiliki Makna Dalam Ini
“Akan dimakamkan besok di pemakaman Tegal Alur, besok pukul 12.00 WIB,” ungkap Polo.
Kemudian, Humas Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI), Evry Joe juga membenarkan kabar tersebut.
Source | : | Kompas.com,Tribunjambi.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |