Grid.ID - Eunhyuk dikabarkan absen dalam konser [SUPER JUNIOR WORLD TOUR - SUPER SHOW 9 : ROAD in MANILA] dikarenakan sang ayah yang tutup usia.
Ayah dari member Super Junior ini meninggal dunia pada Sabtu (8/6/2022) waktu setempat.
Kabar duka tersebut dikonfirmasi melalui agensi Super Junior, Label SJ, dalam sebuah pernyataan resmi menggunakan bahasa Inggris.
"Dear All, kami Label SJ. Dengan sangat sedih kami menginformasikan tentang meninggalnya ayah Eunhyuk," tulis Label SJ dilansir dari Soompi, Sabtu (6/8/2022).
Demi menjaga keamanan, agensi dengan hormat menolak setiap kunjungan dan karangan bunga yang akan diberikan untuk keluarga Eunhyuk.
Selain itu, pemakaman mendiang ayah Eunhyuk akan dilakukan secara tertutup dan hanya dihadiri oleh kerabat dan kenalan dekat saja.
Mengenai kabar duka ini, semua perjalanan yang akan dilakukan oleh Eunhyuk langsung dibatalkan, terutama konser Super Junior yang telah dijadwalkan dua hari di Manila.
"EUNHYUK tidak dapat berangkat ke konser [SUPER JUNIOR WORLD TOUR - SUPER SHOW 9 : ROAD in MANILA] yang dijadwalkan hari ini (di Manila, Filipina)," tulis Label SJ.
Agensi pun sedang mendiskusikan perihal konser secara internal dan akan segera memberikan informasi mengenai kelanjutannya ini.
Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Ngaku Dibuat Kebingungan Usai Kehilangan Kehadiran sang Mantan, Ini Alasannya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Dianita Anggraeni |