Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Baru-baru ini, putri sulung Mulan Jameela, Tiarani Savitri mendadak jadi sorotan netizen.
Bukan tanpa sebab, hal itu karena putri sulung Mulan Jameela baru saja lulus menjadi sarjana ekonomi.
Tak hanya pendidikannya yang jadi sorotan, kecantikan putri sulung Mulan Jameela juga tak luput dari perhatian publik.
Penasaran dengan potret putri sulung Mulan Jameela yang baru lulus jadi sarjana ekonomi ini?
Seperti diketahui, sebelum menikah dengan musisi Ahmad Dhani, Mulan memang pernah menikah dengan sosok Harry Nugraha.
Keduanya menikah pada tahun 1999 dan bercerai pada tahun 2005.
Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai seorang putri dan putra bernama Tyarani Savitri dan Rafly Aziz.
Meski tak sedarah, kedua anak Mulan Jameela ini tampak akrab dengan Ahmad Dhani.
Bahkan Tiara dan Rafly juga dekat dengan saudara tirinya, Al, El dan Dul.
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |