Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Irjen Ferdy Sambo dibawa ke Mako Brimob untuk menuntaskan kasus tewasnya Brigadir J.
Diduga melakukan pelanggaran kode etik, kini Irjen Ferdy Sambo dibawa ke Mako Brimob.
Seperti diketahui, tragedi berdarah yang menewaskan Brigadir J di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, sampai saat ini terus disorot.
Bukan tanpa sebab, hal ini karena tewasnya Brigadir J dinilai menuai banyak kejanggalan.
Alhasil, sosok eks Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri Irjen Ferdy Sambo masih diperiksa pihak berwenang.
Disampaikan dari kompas.com, Minggu (7/8/2022), Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan Ferdy Sambo diduga berperan mengambil rekaman CCTV.
Adapun Ferdy Sambo diduga melakukan pelanggaran dan berperan mengambil CCTV, karena dianggap tidak profesional dalam melakukan olah TKP kasus kematian Brigadir J.
"Tadi kan disebutkan, dalam melakukan olah TKP seperti Pak Kapolri sampaikan terjadi misalnya pengambilan CCTV dan lain sebagainya," kata Dedi di Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (6/8/2022) malam.
Meski begitu, Dedi tidak menjelaskan secara rinci soal keterlibatan Sambo berkait pengambilan CCTV dan dugaan ketidakprofesionalannya dalam kasus itu.
Sampai saat ini, ia tak mau berspekulasi lebih dan memilih menunggu tim khusus untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Source | : | Kompas.com,Tribun Palu |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana |