Laporan Wartawan Grid.ID, Rini Listia
Grid.ID - Seperti yang sudah dibahas di artikel sebelumnya, bahwa daun seledri dapat menurunkan berat badan tubuh kita.
Ingin tahu lebih banyak kenapa daun seledri dapat menurunkan bereat badan?
Yuk baca lebih lanjut artikel berikut ini!
Efek Hormonal
Daun seledri merupakan sumber alami yang luar biasa dari limonene yang merupakan hormon sangat aktif yang menyebabkan pengurangan lemak perut secara signifikan.
Menurut para ilmuan, lomonene memainkan peran kunci dalam menjaga perut agar tetap menghambat penyerapan lemak jenuh.
( BACA JUGA :Contek Gaya Chika Jessica yang Makin Chic dengan Balutan Scarf yuk!)
Rendah kalori
Sudah terbukti bahwa diet menurunkan berat badan membutuhkan asupan kalori yang lebih sedikit.
Kamu harus memastikan bahwa makanan rendah kalori dan bergizi tinggi untuk menjaga tubuh tetap sehat.
Penelitain mengungkapkan bahwa daun seledri memiliki kaya vitamin penting seperti vitamin A, C, E, K, serta mineral yang dibutuhkan oleh tubuh.
( BACA JUGA :Sering Dibuang, Ternyata Serabut Putih Jeruk Memiliki 3 Manfaat)
Memperlancar sistem pencernaan
Daun seledri dianggap sebagai obat alami yang super efektif, ini akan merangsang saluran pencernaan kita untuk melepaskan banyak cairan.
Sehingga mencegah masalah seperti perut kembung, gas usus, dan lain-lain.
Mendetoksifikasi logam berat pada tubuh
Jika kamu ingin menurunkan berat badan dengan ekstra adan sukses, kamu harus membantu tubuh untuk menyingkirkan logam berat beracun yang terdapat di dalam tubuh.
( BACA JUGA :Ini Dia 7 Cara Ampuh Ringankan Rasa Nyeri Haid Secara Natural, Kepoin yuk!)
Seperti, merkuri dan alumunium, daun seledri dapat mendetoksifikasi endapan logam berat dan mencegah ketidakseimbangan hormon tubuh.(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Rini Listiawati |
Editor | : | Irma Joanita |