Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Siapa yang tak kenal dengan sosok Jan Ethes.
Menjadi cucu dari Presiden Indonesia, tentu saja sosok Jan Ethes kerap disorot.
Melansir TribunManado.co.id, Jan Ethes sempat menjadi bahan perbincangan saat Dirgahayu Indonesia yang ke-73.
Dalam momen ini, Jan Ethes yang melambaikan tangan sempat menjadi trending topik di media sosial.
Jan Ethes yang mengenakan baju adat melambaikan tangan dan memberikan kiss bye hingga membuat warganet gemas.
Akun Twitter @rlthingy menyandingkan foto Jan Ethes dengan Song Joong Ki yang diambil saat menghadiri 52nd Baeksang Awards 2016.
Kali ini Jan Ethes yang sudah memasuki sekolah dasar kembali jadi sorotan karena mengutarakan cita-citanya.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @artis.indo_hits pada Senin (8/8/2022), awalnya Jan Ethes memamerkan kemampuannya menghafal nama presiden dari berbagai negara.
"Hapal, Presiden Rusia Putin, presiden Amerika Joe Biden, Presiden China Xi Jinping," kata Jan Ethes.
6 Arti Mimpi Pergi ke Kebun Teh Bukan Hal Buruk, Justru Pertanda Ketenangan sampai Ada Harapan dalam Hidup
Source | : | Instagram,Tribun Manado |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Mia Della Vita |