Laporan Wartawan Grid.ID, Haviera Rahma Noordiany
Grid.ID - Kemampuan berakting aktor Ario Bayu memang sudah tidak diragukan lagi.
Ia berhasil memerankan sosok Presiden RI yang pertama, Ir. H. Soekarno, dalam film biografikalnya dengan epik.
Baru-baru ini, ia pun mengadu kualitas aktingnya dalam film Indonesia bergenre action yang berjudul Buffalo Boys.
Sesuai dengan genrenya, Ario Bayu pun dituntut untuk berlaga di depan kamera dan memperlihatkan jurus-jurus bela dirinya.
(BACA JUGA: Pevita Pearce Senang Mencoba Hal Baru di Setiap Filmnya)
Hal tersebut ia lakukan dengan sepenuh hati meski harus pulang dengan keadaan lebam di sekujur tubuhnya.
“Ya pulang-pulang sih udah pasti biru dan merah-merah, jadi dikasih es,” jelas Ario Bayu ketika ditemui oleh Grid.ID di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senin (7/5/2018).
Selain itu, ia juga terpaksa mengulang adegan berkelahi beberapa kali demi kesempurnaan gambar.
(BACA JUGA: Bikin Merinding! Hari Pertama Tidur di Rumah Raditya Dika, Anissa Aziza Sudah 'Digangguin' Hantu
“Yang lucu waktu itu kita lagi adegan berantem, gue sama lawan gue itu ke tembok dan kita harusnya ada yang jatuh,”
“Tapi kita baru mau ke tembok udah jatoh duluan, ke tembok jatuh lagi, jadi ulang terus,” tutur Ario Bayu.
Meski merasa lelah karena terus mengulang adegan yang sama beberapa kali, ia mengaku senang karena telah diberikan kesempatan bermain di film action.
Film Buffalo Boys rencananya akan mulai tayang pada pertengahan 2018 mendatang. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Haviera Rahma |
Editor | : | Widyastuti |