Grid.ID - Marshanda diketahui memang tengah berjuang dengan kondisinya yang mengidap penyakit mental.
Ya, seperti yang sudah diketahui, Marshanda memang mengidap penyakit bipolar.
Awal mula didiagnosis mengidap bipolar, Marshanda pun mengaku sempat tak terima.
Namun seiring berjalannya waktu, Marshanda akhirnya mencoba untuk menerimanya.
Dikutip dari kanal YouTube Trans TV Official, Marshanda membeberkan tentang penyakit bipolar dan hal yang membuat ia bangkit.
"Lebih baik kita nerima deh, daripada denial," beber Marshanda, Rabu (10/8/2022).
"Karena kalau kita denial kita jadi nggak merawat diri."
"Dan kita malah jadi memperlakukan orang lain dengan tidak adil, jadi galak, kasar kalau kondisinya bipolar ya."
"Kita jadi ngeluarin kata-kata yang nyakitin ke manager kita, pasangan, dan orang-orang ini tidak pantas diperlakukan kasar."
"Jadi dengan aku menyadarinya aku jadi lebih rendah hati."
"Malah mungkin Allah jadi ngajarin aku rendah hati, pendewasaannya lewat penyakit ini," imbuhnya.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti M |