Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Fauna yang berada di Indonesia sangat beragam.
Keanekaragaman fauna di Indonesia bisa dikategorikan berdasarkan garis wallace dan garis weber.
Apakah kamu tahu apa itu garis wallace dan garis weber?
Garis wallace dan garis weber adalah sebuah garis khayal yang memisahkan persebaran fauna di Indonesia menjadi tiga bagian.
Mengutip Kompas.com, garis wallace merupakan garis yang memisahkan wilayah geografi hewan Asia dengan hewan Australasia.
Ternyata nama garis ini berasal dari penemunya, Alfred Russel Wallace.
Dari 1854 sampai 1862, peneliti asal Inggris tersebut berkeliling Indonesia untuk mengumpulkan spesimen biologis.
Hasilnya, ternyata spesies yang ada di Kalimantan, Sulawes, Bali, Lombok berbeda, loh.
Baca Juga: Mengenal Kentos Kelapa, Asal Tunas Kelapa yang Bisa Dimakan dan Banyak Manfaatnya
Padahal pulau-pulau sangat berdekatan.
Nah, perbedaan ini berasal dari nenek moyang ribuan tahun lalu, saat benua-benua dan pulau bentuknya berbeda dari saat ini.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com,bobo.id |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |