Grid.ID – WhatsApp rajin berinovasi dengan fitur-fitur baru untuk meningkatkan pengalaman penggunanya dalam berkomunikasi. Pada tahun ini, aplikasi layanan pesan instan untuk pengguna smartphone tersebut menambahkan fitur Background untuk layanan panggilan video (video call).
Buat kamu yang belum tahu, fitur Background memungkinkan kamu mengubah gambar latar belakang saat melakukan panggilan video. Fitur ini sama dengan fitur Virtual Background yang dimiliki oleh platform video telekonferensi, seperti Zoom dan Google Meet.
Dengan fitur Background, kamu bisa mengubah latar belakang sesuai dengan keinginan. Saat video call bersama teman-teman, misalnya, kamu bisa mengganti latar dengan foto-foto lucu. Sebaliknya, jika sedang menghadiri meeting online, kamu bisa memilih opsi solid background agar terlihat lebih profesional dan formal.
Namun, perlu diketahui bahwa fitur Background pada Whatsapp baru tersedia untuk perangkat iPhone dengan versi sistem operasi iOS yang kompatibel dan beberapa model ponsel Samsung saja.
Baca Juga: Begini Cara Mengubah Pengaturan Dark Mode pada Aplikasi WhatsApp, Bikin Mata Gak Cepat Lelah!
Cara mengganti background saat video call pada WhatsApp pun mudah. Dilansir dari bgtekno.com, berikut langkah-langkahnya.
Untuk saat ini, ada tiga opsi latar default yang disediakan oleh WhatsApp. Pertama, opsi Blur yang dapat memberi efek blur pada latar. Kedua, opsi Color untuk mengubah latar menjadi satu warna solid. Ketiga, opsi “Image” untuk mengganti latar dengan foto yang ada di galerimu.
Fitur yang mempermudah group video call
Selain fitur Background, WhatsApp juga menambahkan berbagai fitur untuk memudahkan penggunanya dalam melakukan group video call. Salah satunya adalah fitur untuk bergabung ke group video call kapan saja.
Lewat fitur tersebut, kamu tetap bisa bergabung ke group video call, meski panggilan tersebut sudah dimulai selama beberapa menit atau jam. Selama group video call berlangsung, kamu juga dapat keluar dari panggilan untuk sementara, lalu bergabung kembali.
Tidak hanya itu, pada saat group video call berlangsung, kamu juga dapat mengecek informasi partisipan. Kamu bisa mengetahui siapa saja yang bergabung dalam panggilan tersebut, serta siapa saja yang telah diundang tetapi belum bergabung ke panggilan.
Gading Marten dan Medina Dina Dekat, Gisella Anastasia Kasih Syarat untuk Ibu Sambung Gempi, 5 Menit Aja!
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |