Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Komnas HAM RI melakukan peninjauan Tempat Kejadian Perkara (TKP) tewasnya Brigadir J di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (15/8/2022) sekitar pukul 15.09 WIB.
Perwakilan Komnas HAM, yaitu Choirul Anam dan Beka Ulung Hapsara tampak hadir saat itu.
Rasa terima kasih dihaturkan oleh pihak Komnas HAM karena banyak pihak yang membantu dalam peninjauan TKP.
"Yang pertama-tama kami ucapkan terima kasih ke temen-temen kepolisian, khususnya Timsus yang memberikan akses kepada kami seluas-luasnya dan sebebas-bebasnya," ungkap Choirul Anam selaku Komisioner Komnas HAM saat ditemui Grid.ID di kawasan Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (15/8/2022).
"Jadi kami tadi di dalam sana melihat semua kondisi TKP, termasuk juga kami didampingi Dokkes, Inafis, sama dari Labfor langsung," jelas Choirul.
Di samping itu, tim inafis dan dokkes juga sangat membantu dalam memberi penjelasan terkait sudut tembakan yang terjadi.
"Ketika kami tanya ini kenapa posisinya begini ya, kalau itu terkait soal sudut tembakan temen-temen Inafis yang menjelaskan atau juga temen-temen Dokkes yang juga menambahkan."
"Artinya memang ada satu sikap keterbukaan yang kami apresiasi terhadap Timsus dan temen-temen kepolisian secara keseluruhan," ungkap Choirul Anam.
Ada beberapa hal yang ditemukan dan cocok dengan data yang sebelumnya didapat oleh lembaga Komnas HAM.
"Apa yang kami temukan di dalam sana? Pasti kami menguji semua yang sudah kami dapatkan, beberapa foto yang sebelumnya kami dapatkan dari kelacakan kami di cyber ya kami cek ruangannya dan sebagainya, ternyata betul," lanjut Choirul Anam.
Selain itu, saat itu ada pula Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto yang datang ke lokasi.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari K |